Radio Jalesveva Jayamahe JJM 107.8 fm Suara Samudra

Tentang Radio JJM fm Suara Samudra TNI AL

Profil Radio JJM 107.8 FM Suara Samudra

Radio Jalesveva Jayamahe (JJM) 107.8 FM Suara Samudra yang disiarkan langsung dari Mabes TNI AL Cilangkap Jakarta Timur, Merupakan radio komunitas yang didirikan oleh TNI AL. Radio JALESVEVA JAYAMAHE 107.8 FM SUARA SAMUDRA hadir setia menemani pendengar dengan berbagai informasi baik yang bersifat umum dan khususnya tentang kemaritiman serta hiburan musik pilihan selama 24 jam.

Radio JJM 107.8 FM ini didirikan pada Tanggal 17 April Tahun 2007 berdasarkan keputusan Kasal nomor Kep/478/IV/2007 yang dikeluarkan pada tanggal 17 April 2007. Berkaitan dengan tantangan tugas TNI Angkatan Laut yang semakin strategis dan kompleks, maka diharapkan keberadaan Radio JJM 107,8 FM Suara Samudra yang dikelola Dispenal menjadi media komunikasi bagi berbagai pihak yang membutuhkan informasi tentang TNI Angkatan Laut dan mampu melakukan pembentukan opini yang positif.

TNI Angkatan laut sebagai salah satu unsur ketahanan negara bertanggung jawab memberikan pertanggungjawaban kepada publik melalui publikasi tentang tugas dan fungsinya sehingga diketahui oleh masyarakat luas apa yang telah dilakukan dan apa yang akan dilakukan dalam rangka menjalankan tugas yang diembannya. Semua informasi disampaikan secara lugas, jelas, transparan, berimbang serta bertanggungjawab.

Dinas penerangan angkatan laut telah mendirikan media masa elektronik berupa radio siaran komunitas yang diberi nama Radio Jalesveva Jayamahe (JJM) 107.8 FM Suara Samudra TNI AL. Lokasi studio di Dispenal, Mabes TNI AL Cilangkap Jakarta Timur. Bagian sub dinas penerangan umum dalam melaksanakan siarannya Radio JJM Suara Samudra 107.8 FM selain menggunakan antena pemancar konvensional juga menggunakan audio streaming melalui situs website www.tnial.mil.id.

Walaupun masih ada kendala penyebaran jaringan internet yang belum sepenuhnya merata di seluruh wilayah Indonesia khususnya aerah pelosok, namun sangat membantu penyebaran informasi bagi masyarakat luas. Mengingat wilayah Indonesia sebagian besar sudah terjangkau jaringan internet sehingga siaran Radio JJM 107.8 FM Suara Samudra TNI AL dapat didengarkan dari mana saja yang sudah ada jaringan internet.

Guna meningkatkan jangkauan siaran radio JJM lebih luas dan dapat didengarkan oleh masyarakat didaerah tertentu, Radio JJM juga memiliki Radio Mobile yang dapat melakukan siaran radio di daerah tertentu yang tidak dapat mendengarkan siaran radio secara langsung. Sehingga siaran Radio JJM diharapkan mampu menyebar-luaskan informasi kemaritiman serta hiburan untuk masyarakat luas dimanapun berada.

Kontak Radio JJM FM SUARA SAMUDRA

Alamat : Dispenal, Mabes TNI AL Cilangkap Jakarta Timur
Telepon : 021-87708484
Instagram : https://www.instagram.com/jjmradio
Twitter : https://twitter.com/radio_jjm
WhatsApp : 081317461740
Email : jjmradio@tnial.mil.id
Website : www.tnial.mil.id

Untuk mendengarkan streaming Radio Jalesveva Jayamahe JJM 107.8 FM Suara Samudra langsung dari browser Smartphone serta perangkat lainnya, tab (tablet), komputer (PC), laptop tidak perlu aplikasi khusus, namun lebih mudah menggunakan Chrome Browser, Mi Browser, Firefox Browser atau Mint Browser, ringan, cepat dan aman dari smartphone anda.

Jalesveva Jayamahe 107.8 FM Suara Samudra
Radio Maritim Indonesia

Radio JJM 107.8 FM Suara Samudra

STREAMING RADIO JJM FM SUARA SAMUDERA


PLAY JJM 107.8 FM SUARA SAMUDRA

Radio JJM 107.8 FM Suara Samudra ini autoplay, jika tidak ada suara silahkan direfresh halaman dan tunggu beberapa saat atau klik link PLAY JJM 107.8 FM SUARA SAMUDRA, kalau tidak bisa berarti radio sudah offline, dengarkan radio streaming lainnya berikut ini.

Berlangganan update radio streaming terbaru via email:

1 Komentar untuk "Radio Jalesveva Jayamahe JJM 107.8 fm Suara Samudra"

  1. Semoga tetap jaya.,,,,dan teringat dengan Radio JJM Juana Pati,pada dekade 1975 an

    BalasHapus

Terima kasih kunjungannya silahkan beri masukan, saran dan koreksi serta mohon tetap menjaga kebersamaan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel